LOMBA MERANGKAI BUAH (GEBOGAN) DISTANPANGAN PROVINSI BALI

Untuk pertama kalinya, Dinas Pertanian Dan Ketahanan Pangan Provinsi Bali melaksanakan kegiatan lomba Merangkai Buah (Gebogan) dalam rangka menyambut Hari Jadi Pemerintah Provinsi Bali ke-63. Peserta yang mengikuti lomba ini adalah Paiketan Krama Istri Desa Adat (PAKIS) tingkat Kabupaten se-Bali yang akan dilombakan via daring melalui zoom meeting.

Perlombaan ini dilangsungkan hari Kamis, 5 Agustus 2021 mulai pukul 09.00 WITA sampai dengan 11.00 WITA. Suasana perlombaan yang sangat berbeda kali ini karena di tengah situasi pandemic covid 19 perlombaan dilangsungkan secara virtual. Para peserta dari PAKIS ini juga diwakili oleh 1 tim masing-masing 2 orang dari 9 Kabupaten se-Bali. Secara teknis perlombaan ini divisualkan melalui rekaman video kemudian dikirimkan ke panitia yang selanjutnya dinilai pada hari perlombaan. Mendukung Peraturan Gubernur (Pergub) no 99 Tahun 2018 Tentang Pemasaran dan Pemanfaatan Produk Pertanian, Perikanan, dan Industri Lokal Bali, bahan utama yang dipersiapkan oleh masing-masing peserta tentunya menggunakan produk pertanian yang berupa aneka jenis buah lokal nusantara dan/atau buah dari tanaman sayuran (mentimun, tomat dan sejenisnya) yang mengandung unsur Panca Rengga dan bukan buah import. Konten dalam pembuatan video dari masing-masing peserta sudah ditentukan oleh panitia.

Peserta Lomba Merangkai Buah (Gebogan) Perwakilan PAKIS dari masing-masing Kabupaten Se-Bali

Penilaian dari kriteria Lomba Merangkai Buah (Gebogan) yang paling utama adalah keserasian bentuk rangkaian, kreatifitas dan inovasi baik dari tingkat kesulitan dalam merangkai buah. Tim Juri yang melaksanakan penilaian melibatkan unsur dari PHDI Bali, Tim Penggerak PKK, Dinas Pemajuan Masyarakat Adat, Ketua Pakis Provinsi Bali dan dari Majelis Utama Desa Adat Provinsi Bali. Penilaian tim juri ini  langsung dilaksanakan tanggal 5 Agustus 2021 bertempat di Dinas Pertanian Dan Ketahanan Pangan Provinsi Bali secara virtual, dan penentuan juara favorit berdasarkan pilihan dari masyarakat melalui media social (Youtube) berdasarkan jumlah akumulatif “like” pada video yang diupload di akun media social distanpanganbali. Berdasarkan hasil penilaian juri pemenang lomba gebogan sebagai berikut:

  1. Pemenang I adalah perwakilan dari Kabupaten Jembrana
  2. Pemenang II adalah perwakilan dari Kabupaten Klungkung
  3. Pemenang III adalah perwakilan dari Kabupaten Bangli
  4. Dan juara favorit pilihan masyarakat adalah dari Kabupaten Gianyar

Masing-masing pemenang mendapatkan uang tunai dan piagam penghargaan dan hadiah akan diserahkan secara langsung kepada peserta pada acara HUT Pemerintah Provinsi Bali tanggal 14 Agustus 2021.