Penyerahan Bantuan Alat Mesin Pertanian kepada Kelompok Tani/ Subak

Dinas Pertanian Dan Ketahanan Pangan Provinsi Bali memberikan bantuan alsintan (alat mesin pertanian) kepada kelompok tani/subak yang berada di empat kabupaten yaitu Buleleng, Tabanan, Klungkung, dan Jembrana. Penyerahan ini berlangsung di wantilan kantor Distanpangan Provinsi Bali, pada hari Senin, 11 Oktober 2021.

Adapun alat mesin pertanian yang diserahkan adalah lima unit traktor dan lima unit mesin pompa air kepada 10 kelompok tani/subak. Untuk traktor diserahkan langsung masing-masing kepada Kelompok Tani Mentik Sari Mekar (Buleleng), Kelompok Tani Mekar Sari Rahayu (Buleleng), Subak Uma Panji Baktiseraga (Buleleng), KUB Petani Porang ‘Maju Bersama’ (Tabanan), dan Subak Akah (Klungkung). Sementara untuk kelompok yang menerima bantuan mesin pompa air seluruhnya dari Kabupaten Jembrana yang langsung diterima oleh kelompok tani yaitu Subak Penyaringan, Subak Pemangket Awen Barat, Subak Pangkung Buluh, Subak Kedua dan Subak Tegal Badeng.

Bantuan ini bersumber dari APBN Tahun Anggaran 2021 yang diserahkan langsung oleh Sekretaris Dinas I Wayan Sunada dan didampingi oleh Kepala Bidang Prasarana, Sarana dan Penyuluhan Dinas Pertanian Dan Ketahanan Pangan Provinsi Bali. Diharapkan bantuan ini dapat membantu kelompok tani untuk memudahkan mengolah lahan dan juga meningkatkan hasil produksi pertanian.